• Terima Kasih Telah Berkunjung Tips Droid, Semoga Artikel Pada Tips Droid Bermanfaat Untuk Optimalisasi Android Anda. Klik Tombol Share dan +1 Jika Anda Merasa Artikel Kami Bermanfaat Bagi Anda.

Recovery Data Pada Android

Posted on Sabtu, 22 September 2012 - 02.17 with 16 comments

Jika anda tidak sengaja menghapus data atau foto pada memori di android device anda, atau mungkin data atau foto anda hilang akibat dari memori yang telah rusak. Bagaimana solusi yang digunakan jika hal tersebut tidak sengaja terjadi pada anda? Apakah data tersebut akan pulih kembali? Mari kita berbagi bersama tentang bagaimana cara mengembalikan data yang hilang pada android anda.

Mungkin anda pernah mendengar ketika data di komputer terhapus atau terformat dan dapat dikembalikan kembali ke bentuk semula tapi tidak keseluruhannya berhasil menggunakan aplikasi Get data back, Data Recovery, dan banyak aplikasi recovery lainnya. Namun sekarang data yang tak sengaja di hapus adalah data yang di Android anda dan anda ingin mengembalikannya.

Yang perlu anda perhatikan:

-Pertama, proses pencarian file yang hilang harus dilakukan sesegera mungkin setelah file terhapus. 
-Kedua, sangat disarankan untuk tidak menyimpan file baru apalagi file yang bernama sama dengan file yang terhapus sebelum proses pencarian dilakukan, sebab proses penyimpanan file baru akan berpotensi menimpa lokasi file yang terhapus tadi. 
-Ketiga, tidak semua file yang hilang dapat recover.
Bagaimanakah caranya:
Cara I
Anda bisa dengan menghubungkan ke PC dengan menggunakan aplikasi diatas. Beberapa aplikasi yang dapat anda gunakan:
1.Recuva
2.Pandora Recovery
3.Test Disk
4.Foremost
5.R-Studio
Masih banyak sekali aplikasi lain yang dapat anda gunakan untuk recovery via PC, namun pada artikel ini saya tidak menjelaskan lebih lanjut tentang cara penggunaannya, dikarenakan cara penggunaan tiap aplikasi berbeda namun secara umum relatif mudah.

Cara II
Anda dapat juga menggunakan aplikasi recovery untuk Android anda. Banyak aplikasi recovery dapat anda temukan di google play store, namun pada artikel ini kami akan membahas salah satu dari yang ada, tentunya yang popular digunakan, mudah untuk digunakan dan mempunyai fitur yang lengkap, nama aplikasi tersebut adalah Hexamob RECOVERY PRO anda dapat mengunduh dengan klik gambar di bawah ini
Cara penggunaan:
Anda dapat melihat video dibawah ini, caranya cukup mudah
Jika anda masih binggung menggunakan, anda dapat memberi komentar pada artikel ini dan kami akan segera memberi respone secepatnya
Judul Recovery Data Pada Android
Deskripsi Jika anda tidak sengaja menghapus data atau foto pada memori di android device anda, atau mungkin data atau foto anda hilang akibat dari ...
Author
Rating
4.5/ 5 Point
Share this article :

16 komentar:

  1. Min app nya bisa gak kalo android blm di root??
    Trus masalah android saya itu semua contact dan app ilang semua pas upgrade saya udah pindahin ke sd card. tp sd cardnya saya lupa unmount. bisa gak kalo pake cara diatas??

    BalasHapus
  2. Kl blom root gunakan cara I
    Lepas SD Card kemudian recovery via PC, tp ga smua bisa di recover
    Recovery tergantung dari, jenis n media penyimpanan, tenggat waktu hilang, temperatur media penyimpanan ,dll

    BalasHapus
  3. misi klo photo2 atau data yang tersimpan di memory terformat apa bisa di recovery dngn app ini . .
    thx

    BalasHapus
  4. Bisa namun tidak semuanya, beberapa faktor yg mempengaruhi diantaranya: waktu format, semakin lama semakin kecil berhasilnya selain itu beberapa faktor lain juga mempengaruhi recovery file

    BalasHapus
  5. kalau belum root lalu data yg hilang ada di memory internal phone gimana caranya ya? thanks

    BalasHapus
  6. Bisa saja dengan bantuan PC dan caranya tentu saja agak ribet gan :)

    BalasHapus
  7. min waktu langkah pertama kog pilihan saya cuma mnt/sdcard

    BalasHapus
  8. Nah yang mau di recover apa gan? memang tujuan artikel ini recover dari memory external kan?

    BalasHapus
  9. Bisa, coba pakai cara di atas, tp tidak semua file bisa ter recover sempurna, mungkin ada beberapa file yg tidak bisa ter recover atau ter recover namun rusak file tersebut

    BalasHapus
  10. Sorry, numpang tanya nih. Kalo phone ringtone sama notification rington yang kehapus gimana tuh cara balikinnya?? Masa' settingan sound di androidku ga ada basic ringtone yang ga bisa dipilih, cuman silent doang. :( Thank you. Mohon bantuannya

    BalasHapus
  11. Kehapus atau hilang setelah install aplikasi gan? Mungkin anda bisa mencari file default ringtone melalui download di internet atau minta dari temen, setelah itu push file tersebut ke folder ringtone

    BalasHapus
  12. mau nanya nih foto-foto di android saya tiba-tiba ga bisa dilihat terus ada tulisan 'no thumbnail' itu cara balikinnya gimana ya?

    BalasHapus
  13. Kehapus gan? Coba check pake PC/laptop terlebih dahulu aja, bwt pastiin file masih ada atau kaga, kl ga ada coba pake cara di atas atau pake rakun optimizer (file ada di artikel rakun optimizer di blog ini) terus jalanin recovery file nya.

    Seandainya di check pakai pc masih ada file, coba pindah dulu smua file ke PC, format sd pake HP truz pindah lagi file dari hasil backup pc ke android lagi, sebenarnya ada cara lain tp itu cara paling mudah :)

    BalasHapus
  14. Mungkin kl perangkat yg ga ada SD card n bersystem operasi ICS ke atas agak sulit
    Mungkin bisa mencoba dengan rakun optimizer, disana include recovery juga, tp tidak semua bisa di recovery

    BalasHapus
  15. bisa bantu caranya untuk merecover contact dari memori internal??

    BalasHapus
  16. bisa bantu caranya untuk merecovery kobtak telepon dimemory internal hp android??

    BalasHapus

Translate

 
Support : @DroidIndonesia | M.A.C | Tips Droid
Copyright © 2013. Tips Droid - info | tutorial | tips dan trik | android - All Rights Reserved
Published by Tips Droid
Proudly powered by Blogger